Rutan Balikpapan Laporkan Akun Fake Ke Polda Kaltim

Tidak Ingin Tunduk pada Ancaman


03 Jun 2023, 07:34:37 WIB

Rutan Balikpapan Laporkan Akun Fake Ke Polda Kaltim

Agus Salim


BALIKPAPAN- Pihak Rutan Kelas II B Balikpapan tidak mempedulikan ancaman yang dilancarkan oleh akun fake kepada mereka. Bahkan Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim melaporkan akun tersebut ke Cyber Crime Polda Kaltim untuk ditelusuri dan ditindak secara hukum. Tercatat laporan diterima Polda Kaltim pada Rabu (31/5) lalu.

"Kami sudah laporkan akun tersebut ke Cyber Crime Polda Kaltim," ungkap Agus Salim.

Ada beberapa akun yang sejak awal Agus menjabat sebagai Kepala Rutan Balikpapan memberikan pesan-pesan di akun Instagram Rutan Balikpapan, dan belakangan pesan-pesan yang masuk adalah ancaman.

"Awalnya mereka memberikan informasi-informasi kepada kami, namun karena mungkin HP kami sita, mereka kehilangan akses komunikasi dengan tahanan di dalam," ungkap Agus.

Diakui Agus, pihaknya kerap menyita HP para tahanan, yang mana HP dimasukkan secara ilegal. Awalnya HP sitaan itu diserahkan ke pihak keluarga, beberapa waktu kemudian masih ditemukan tahanan yang memegang HP.

"Penyitaan kami lakukan dengan persuasif, tidak dengan paksaan. Pada waktu pertama kali penyitaan, HP kami serahkan ke keluarga mereka, Namun untuk yang kedua dan ketiga kalinya, kami sita HP tersebut," tegas Agus. (moe/cal)




Moderated by Admin Sosmed BalPos


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment




UPAH MINIMUM TAHUN 2021
Daerah Sektor Nominal (Rp.)
BALIKPAPAN UMUM 3,069,315
BERAU UMUM 3,386,593
BONTANG UMUM 3,182,706
KUBAR UMUM 3,386,593
KUKAR UMUM 3,179,673
KUTIM UMUM 3,140,000
PASER UMUM 3,025,172
PPU UMUM 3,363,809
SAMARINDA UMUM Update menyusul

Temukan juga kami di