- Raih Penghargaan Digital Banking Terbaik, BRI Buktikan Kesuksesan Transformasi Digital
- BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 Raih Marketeers OMNI Brand of the Year
- Broker Ayam Asal Kalsel Lakukan Penipuan
- Rangking 5, Peredaran Narkoba di Paser
- Ratusan Warga Kepung Kantor Bupati Paser
- Tekan Angka Pernikahan Dini dan Perceraian
- Ratih : Persiapan Porprov Tak Terdampak Persoalan Internal KONI
- Pembelian BBM Menggunakan Aplikasi Mypertamina Belum Diterapkan di Kaltim
- Mantap! PPDB Balikpapan Berjalan Lancar
- Pemkot Apresiasi Bantuan Ikan Sehat Bermutu


Pemkab Paser Tunggu Kepastian dari Kemendagri
Terkait Pinjaman Rp 600 M untuk Bangun Infrastruktur 
Katsul Wijaya
TANA PASER- Berkaitan dengan pinjaman Rp 600 miliar kepada Bankaltimtara yang telah disetujui DPRD Paser melalui sidang paripurna sebelumnya, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser masih menunggu rekomendasi dari Dirjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Sekretaris Daerah (Sekda) Paser, Katsul Wijaya menegaskan, pemda telah melengkapi penyelesaian persyaratan dan dokumen yang diperlukan.
“Kalau kami (pemda) sudah selesai di tahap pengusulan. Saat ini masih nunggu rekomendasi itu. Jika sudah selesai akan ditindaklanjuti bersama dengan Bankaltimtara,” kata Katsul Wijaya, Jumat (7/1).
Katsul melanjutkan, jika nantinya rekomendasi belum keluar, dengan terpaksa pemkab belum bisa merealisasikan rencana kerja yang telah tertuang dalam APBD 2022.
“Kegiatan-kegiatan itu akan disesuaikan dengan apa yang menjadi rekomendasi dari kementerian,” tuturnya.
Katsul belum dapat memastikan cepat atau lambatnya pinjaman yang bakal keluar melalui rekomendasi tersebut. Pasalnya, saat ini masih menunggu. Dia tetap berpegang dengan nilai Rp 600 miliar. Walaupun terjadi pengurangan nilai, dia bakal langsung menyesuaikan.
Nantinya pinjaman tersebut akan digunakan untuk pembenahan insfratruktur jalan, jika berkurang, maka otomatis ada yang tidak terlaksanakan.
“Tentunya nanti akan dibahas kembali oleh pemerintah daerah,” kata Katsul yang merupakan Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Paser.
Katsul berharap kementerian dapat mempercepat proses rekomendasi tersebut agar segera dapat direalisasikan. Bupati Paser dr.Fahmi Fadli dalam hal ini ingin secepat mungkin menyelesaikan infrastruktur jalan yang saat ini banyak dikeluhkan masyarakat.
Pemkab pun secara intens berkomunikasi melalui sambungan telepon maupun WhatsApp guna menindaklanjuti rekomendasi pinjaman tersebut.
“Kami selalu intens berkomunikasi dengan kementerian. Semua persyaratan pun sudah lengkap. Sehingga masih dalam tahap verifikasi di kementerian,” tutup Katsul. (tom/cal)
